Keberhasilan membangun sebuah rumahtangga yang sakinah, keluarga bahagia, keluarga penuh suka cita mencerminkan sebuah kerja sama.
Rumah tangga adalah sistem dua menjadi satu.
Dua menjadi satu, satu kesatuan yang utuh untuk membangun sejak awal hingga tanpa akhir. Sebuah bangunan tanpa pernah terlihat fisik namun terlihat buah hasilnya.
Kehebatan rumah tangga bukan berkat suami saja atau istri saja.
Apakah kalau suaminya kaya atau pengusaha bisa membangun kesuksesa rumah tangga tanpa didukung oleh istri yang sebanding pola pikir dan pola kerjanya !!!!!!
Juga sebaliknya kalau istrinya kaya apakah suami bisa sukses membangun keberhasilan rumah tangga.
Suami dan istri bagaikan tim yang harus jelas tugas dan perannya serta silih berganti untuk saling mengisi dan menutupi ketika membangun rumah tangga.
Sukses dan tidak, hancur atau tidak sebuah pondasi rumah tangga tergantung pada tim, pada kerja sama suami dan istri.
Bukan salah satu namun salah dua kalau sampai hancur berantakan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar